Tren Bikin Moon Phase di Tiktok Bersama dengan Pasangan, Sudah Ikutan?

Dilihat : 198
Tren Moon Phase mewarnai For Your Page (FYP) Tiktok. Pengguna Tiktok beramai-ramai ikuti tren ini bersama dengan pasangan.


Moon Phase atau fase bulan merupakan fase ketika bulan berubah bentuk saat dilihat dari bumi. Moon phase terjadi karena permukaan bulan yang terkena sinar matahari selalu berubah-ubah. Oleh karena itu, bentuk bulan selalu terlihat berbeda ketika dilihat dari bumi. Moon phase terjadi berulang kali dalam periode waktu 29 hari. Moon phase dibagi menjadi lima fase bulan, yaitu fase bulan penuh, kuartir pertama, bulan purnama, kuartir ketiga dan kuartir keempat. Fase bulan tersebut masing-masing terjadi per-7 hari. Oleh karena itu, tidak setiap harinya moon phase terjadi


Macam Moon Phase


Moon Phase/tirto.id

1. Fase Bulan Baru

Fase bulan baru adalah moon phase ketika bulan tidak terlihat sama sekali dari bumi. Hal ini dikarenakan hanya sisi belakang bulan saja yang mendapat cahaya matahari sementara permukaan bulan yang menghadap bumi tidak terkena cahaya matahari. Moon phase ini terjadi karena bulan terletak di antara bulan dan matahari. 


2. Kuartir Pertama (7 3/8 Hari)

Moon phase Kuartir pertama adalah moon phase ketika bulan terlihat seperti setengah cakram di sebelah kanan. Antara moon phase bulan baru dengan kuartir pertama, bulan akan terlihat seperti bulan sabit. Moon phase ini terjadi karena bulan, bumi dan matahari berada di posisi yang tegak lurus. Oleh karena itu, hanya terdapat setengah permukaan bulan yang terlihat dari bumi. 


3. Bulan Purnama (14 4/3 Hari)

Moon phase bulan purnama adalah moon phase ketika bulan terlihat penuh dari bumi. Hal ini  terjadi karena letak bumi berada di tengah dan segaris dengan bulan dan matahari. 


4. Kuartir Ketiga (22 1/8 Hari)

Moon phase kuartir ketiga adalah moon phase ketika bulan terlihat seperti setengah cakram di sebelah kiri. Sama seperti kuarit pertama, pada moon phase kuartir ketiga bulan akan terlihat seperti bulan sabit. Moon phase ini terjadi karena bulan, bumi dan matahari berada di posisi yang tegak lurus. Oleh karena itu, hanya terdapat setengah permukaan bulan yang terlihat dari bumi. 


5. Kuartir Keempat (Setelah 28 1/2 Hari)

Moon phase ini dijadikan sebagai standar perhitungan kalender Islam atau kalender Hijriah. Moon phase ini merupakan moon phase ketika bulan kembali menjadi bulan baru .


Jadi Tren Tiktok


Tiktok/kompas.com

Moon phase akhir-akhir ini dijadikan sebagai tren bagi pengguna Tiktok. Sebagian besar melakukan tren ini dengan pasangannya dan menggabungkan moon phase mereka menjadi satu. Moon phase yang digunakan berdasarkan tanggal lahir pengguna tren dan pasangannya. Moon phase yang sudah digabungkan tersebut biasanya dijadikan wallpaper ponsel sehingga terlihat aesthetic.


Untuk melihat moon phase berdasarkan tanggal lahir dapat mengakses moonphase.co.uk atau lunaf.com dan situs web lainnya. Moon phase yang sudah muncul kemudian disimpan dan di-edit pada aplikasi edit foto. Aplikasi dapat diperoleh melalui aplikasi pengunduhan seperti Play Store dan App Store yang ada di ponsel masing-masing. Kedua moon phase yang sudah didapat kemudian disatukan melalui aplikasi edit foto tersebut.