Pendaftaran Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) Dibuka 10 Februari 2022

Dilihat : 204
Profesi guru saat ini terus didorong. Salah satu programnya adalah Pendidikan Profesi Guru (PPG).


PPG adalah program amanah, baik dari Undang Undang Guru dan Dosen maupun Undang Undang No. 12 Tahun 2012 tentang Perguruan Tinggi Menganut Model Konsekutif atau Berlapis Pasal 17 (1) Undang Undang Pendidikan Tinggi menyatakan bahwa pendidikan profesi merupakan Pendidikan Tinggi setelah program sarjana yang menyiapkan mahasiswa dalam pekerjaan yang memerlukan persyaratan keahlian khusus. PPG adalah program pendidikan yang diperuntukkan untuk mempersiapkan lulusan S1 Kependidikan dan S1/D IV Non Kependidikan yang memiliki bakat dan minat untuk menjadi guru. 


PPG bertujuan agar lulusan tersebut dapat menguasai kompetensi guru secara utuh sesuai dengan standar nasional pendidikan. Hasil dari PPG berupa sertifikat pendidik profesional pada pendidikan usia dini, anak, dasar dan menengah. PPG ini juga diharapkan dapat menjawab semua permasalahan pendidikan di Indonesia, seperti kurangnya jumlah guru, distribusi yang tidak seimbang, kualifikasi di bawah standar, guru yang tidak kompeten dan ketidaksesuaian antara kualifikasi pendidikan dengan bidang yang diampu.


Kelompok Sasaran PPG 

PPG/liputan6.com

1. PPG Pra Jabatan 

PPG Pra Jabatan adalah program yang diperuntukkan bagi calon guru. Dalam hal ini berarti mereka yang sudah memenuhi persyaratan kualifikasi akademik S-1/D-IV dan siap untuk melamar menjadi guru


2. PPG Jabatan 

PPG Jabatan adalah program yang ditujukan bagi guru dalam jabatan. Guru dalam jabatan meliputi guru pegawai negeri sipil dan guru non-pegawai negeri sipil yang sudah mengajar di kesatuan pendidikan, baik yang diselenggarakan pemerintah pusat, pemerintah daerah dan masyarakat penyelenggara pendidikan yang sudah memiliki perjanjian atau kesepakatan kerja bersama.




Tahun ini pendaftaran PPG dibuka mulai tanggal 10 Februari 2022. Pendaftaran dan pengiriman berkas berlangsung dari tanggal 10 sampai 23 Februari 2023 dan perbaikannya berlangsung dari tanggal 10 sampai 25 Februari 2022. Verval oleh petugas dilaksanakan dari 10 sampai 28 Februari 2022 dan pengumuman hasil seleksi administrasi pada 4 Maret 2022. Untuk semakin mendalami profesi guru, kita bisa membaca buku Guru Penggerak, Mendorong Gerak Maju Pendidikan Nasional.