Fakta-Fakta Kecelakaan Kereta Api di Kulon Progo
Dilihat : 486
Pada Selasa, 17 Oktober, terjadi kecelakaan kereta api di Sentolo, Kulon Progo, yang berawal dari anjloknya KA Argo Semeru yang kemudian tertabrak KA Argo Wilis. Kecelakaan ini disebabkan oleh bantalan rel kereta api mengalami erosi.
Menurut postingan Divisi Humas Polri."Sehingga saat kereta
melintasinya, kerikil pada bantalan rel mengakibatkan gerbong menjadi miring
dan kereta pun anjlok," lanjut
Polisi telah melakukan penyelidikan terkait insiden ini. Polri mencatat sekitar 31 orang luka-luka akibat kecelakaan KA Argo Semeru dan KA Argo Wilis di Kalimenur, Kulon Progo, Selasa (17/10). Para korban telah dievakuasi ke RS Queen Latifa, Kulon Progo. Sementara penumpang lainnya dievakuasi menggunakan kereta bandara
Manajer Humas PT KAI Daop 5 Purwokerto Feni Novida Saragih juga mengatakan, akibat kejadian tersebut, beberapa kereta api dari wilayah itu melakukan perjalanan memutar. Hal ini karena jalur rel antara Wates-Sentolo untuk sementara tidak dapat dilalui.
Feni menyebut, sedikitnya ada dua kereta api yang harus menempuh perjalanan memutar, yakni KA Argo Dwipangga dan KA Joglosemarkerto. Dua kereta api tersebut akan memutar lewat Prupuk dan Tegal.
”Namun, bagi penumpang yang memilih mengakhiri perjalanannya akan mendapatkan pengembalian biaya tiket 100 persen,” kata Feni.