Robot Operating System (ROS) merupakan sebuah meta-operating system
robot bersifat open source yang di dalamnya terdapat perangkat lunak
tools, library, dan package yang dapat digunakan untuk pemrograman
robot. Buku ini dapat menjadi panduan bagi teman-teman yang ingin
mempelajari dunia robot lebih dalam lagi, khususnya pengembangan
perangkat lunak robot. ROS memiliki lisensi open source dan telah banyak
digunakan oleh komunitas robot dan perusahaan-perusahaan besar di
dunia. Pengaplikasian ROS akan sangat menjanjikan ke depannya, karena
dapat diterapkan untuk pengembangan teknologi Revolusi Industri berbasis
robotika, sistem komunikasi multi-robot, Internet of Things, sistem
cerdas, dan teknologi kontrol berbasis jaringan terdistribusi.
Isi dari buku ini terdiri dari 6 bab yaitu: Bab 1 membahas tentang
pengenalan dasar Robot Operating System (ROS), pada bab ini menjelaskan
tentang pengertian dan sejarah ROS, serta pengenalan distro-distro ROS.
Bab 2 membahas tentang cara dan teknik penginstalan ROS yaitu ROS
Melodic Morenia. Bab 3, teman-teman akan mempelajari tentang konsep dan
arsitektur ROS, pada bab ini menjelaskan tentang tingkatan level dari
arsitektur ROS, serta pengenalan dasar sistem komunikasi data ROS. Bab
4, teman-teman akan mempelajari pengenalan perintah-perintah dasar Linux
dan perintah dasar pengoperasian ROS berbasis Command Line Interface
(CLI). Bab 5, teman-teman akan mempelajari teknik dasar pengoperasian
ROS meliputi cara mengaktifkan ROS environment, cara membuat workspace,
cara membuat package, membuat node, topic, dan message, teknik
komunikasi multi-topic dan message, teknik pengaplikasian ROS launch,
teknik penggunaan rosbag, pengenalan dasar gazebo, teknik penggunaan
Rviz, serta teknik komunikasi ROS menggunakan jaringan komputer. Pada
bab ini, teman-teman akan membangun perangkat lunak ROS menggunakan
bahasa pemrograman Python, di mana seluruh contoh perangkat lunak yang
ada pada buku ini akan penulis lampirkan pada CD yang disertakan dalam
buku ini. Terakhir adalah Bab 6, pada bab ini teman-teman akan
mempelajari dan mempraktikkan cara mengontrol perangkat keras
menggunakan ROS dan Arduino meliputi teknik komunikasi data ROS
menggunakan rosserial Arduino, teknik pengontrolan limit switch, teknik
pengontrolan sensor PIR, teknik pengontrolan sensor PING, teknik
pengontrolan sensor suhu, teknik pengontrolan sensor api, teknik
pengontrolan sensor IR, teknik mengakses kamera, teknik mengakses sensor
Lidar, teknik pengontrolan LED, teknik pengontrolan LCD 16x2, teknik
pengontrolan motor DC, dan teknik pengontrolan motor servo. Buku ini
dilengkapi dengan CD yang berisi:
# Perintah dasar penginstalan ROS Melodic Morenia.
# Perangkat lunak ROS lengkap dengan Workspace, Package, dan Node.
# Perangkat lunak pengontrolan perangkat keras menggunakan ROS dan Arduino.
Semoga buku ini dapat memberikan manfaat bagi kita semua, selamat belajar.
Tahun Terbit |
2022 |
Penulis |
Abdul Jalil |
ISBN |
978-623-01-2675-8 |
Edisi |
I |
Halaman |
xxvi+418 hlm |