[PRE ORDER]
Aneurisma serebral (aneurisma otak) adalah kelainan terjadinya
kelemahan di dinding pembuluh darah otak, baik pembuluh darah nadi
maupun pembuluh darah balik (tunika media dan tunika intima dari
arteri maupun vena). Hal ini menyebabkan penggelembungan pembuluh
darah otak secara terlokalisasi. Apabila gelembung pembuluh darah
pecah atau bocor, dapat terjadi stroke hemorrhagic yang menyebabkan
kerusakan otak bahkan kematian. Tercatat sekitar satu dari 1.000 orang
dengan aneurisma serebral mengalami stroke hemorrhagic dengan
risiko kematian sekitar 40 persen.
Buku Ajar Aneurisma Serebral berisi ringkasan dasar mengenai
aneurisma serebral mulai dari epidemiologi, patoϐisiologi, hingga dasardasar tata laksana aneurisma serebral secara bedah dan endovaskuler.
Buku juga membahas mengenai perdarahan subaraknoid atau
Subarachnoid Hemorrhage (SAH), komplikasi yang menyertai, hingga
tata laksananya di ruang emergency maupun di ruang perawatan intensif
Tahun Terbit |
2023 |
Penulis |
Asra Al Fauzi & Muhammad Kusdiansah |
ISBN |
Edisi |
I |
Halaman |
304 |